Minggu, 14 September 2014

Menelusur Keunikan Dataran Tinggi Dieng


Salah satu hoby saya adalah traveling alias dolan (istilah bahasa Jawanya siih). Beberapa waktu yang lalu saya dan my lovely berkunjung ke Dataran Tinggi Dieng. Niatnya siiih mau menyaksikan "Dieng Culture Festival". Salah satu obyek wisata yang terdapat di Jawa Tengah ini sangat terkenal terutama di kalangan para pecinta alam, perusak alam juga banyak sih yang ke sana..heheh

Perjalanan dari Jogja ke Dieng via Magelang memakan waktu minimal 2,5 jam. Kami memulai perjalanan dari Jogja jam 05.30 dan Alhamdulillah jam 07.45 sudah sampai Dataran Tinggi Dieng dengan Rute Jogja - Jl. Magelang - Jl. Borobudur - Jl. Magelang-Purworejo - Sapuran - Wonosobo - Dieng.


Pertama kami menguunjungi salah satu icon dari Dataran Tinggi Dieng yang paling terkenal kali ya, yap Telaga Warna. Konon sih dulunya di Telaga ini airnya bisa terlihat berbagai warna, sekarang juga ada sih warnanya, hijau tua, hijau muda dan agak bening..hehe. Tapi viewnya bagus sekali dan sangat rugi bila mengujungi Dataran Tinggi Dieng tetapi tidak mampir di obyek wisata yang satu ini.


Selanjutnya kami mengunjungi Dieng Plateu Theater, di sini disediakan bioskop yang menceritakan Dieng di masa lampau, kejadian bencana yang pernah terjadi di kawah-kawahnya dan bagaimana manusia memanfaatkan gas alam di Dataran Tinggi Dieng menjadi pembangkit listrik yang sampai saat ini dipergunakan oleh masyarakat Wonosobo khususnya Dieng dan sekitarnya. 


Kami juga mengunjungi salah satu kawah di Dieng yaitu kawah Sikidang. Di sini kami menyaksikan bagaimana keagungan Allah yang menciptakan bumi dan isinya. Kawah Sikidang ini hanya dilindungi dengan menggunakan pagar bambu, jadii bagi para pengunjung harus tetap hati-hati bila mengunjungi ke area kawah. Diceritakan juga pernah ada pengunjung yang karena kurang hati-hati sehingga terpeleset dan merasakan panasnya kawah tersebut. Pelajaran yang bisa diambil yaa "be safety" di semua tempat lah, di tempat yang terlihat aman saja bisa terjadi acident atau kecelakaan bila kita tidak berhati-hati, serta jangan pernah melaksanakan pekerjaan apabilla memang tidak safety dan membahayakan keselamatan kita.


Ada lagi yang menarik di area kawah Sikidang, kita bisa mengambil foto seperti foto di atas, tinggal pinter-pinter aja memposisikan kamera dan jadilah foto seolah-olah kita bisa mengeluarkan uap..heheh


Ehem ada ibu-ibu lagi kulakan kentang tuh..hehehe. Di sepanjang jalan menuju obyek wisata Kawah Sikidang juga tersedia outlet-outlet (warung kali yak) penjual oleh-oleh khas Wonosobo seperti Carica, kentang, terong belanda dan berbagai macam makanan khas daerah yang terkenal bersuhu dingin ini.


Tibalah kami di tujuan awal kami yaitu di Plataran Candi Arjuna untuk menyaksikan perayaan tahunan khas Dieng yaitu Dieng Culture Festival. Si gadis cerewet yang tidak mau disebut namanya ini walupun akhirnya harus saya sebut yaitu Ekha Nurma Ardiana (ehem gadis yang mampu menakhlukkan hatiku ;)), ribuuut banget dia pengen nonton prosesi pemotongan rambut gimbal. Dalam festival tahunan ini sudah menjadi ritual tahunan untuk melaksanakan prosesi pemotongan rambut pada anak-anak asli Dieng yang berambut gimbal. 
Mitos yang beredar di masyarakat bahwa anak berambut gimbal ini membawa keberuntungan ataupun sebaliknya. Merupakan salah satu keunikan dari keberagaman budaya di Indonesia, namun sebagai umat Islam sudah seyogyanya kita tidak mengimani kepercayaan tentang mitos rambut gimbal tersebut karena Allah yang mengatur jalan hidup termasuk rizki pada setiap umat manusia. Anak merupakan karunia Allah SWT yang harus kita syukuri. Yaa, marilah kita menghargai budaya di Indonesia karena bagaimanapun juga itu merupakan salah satu kekayaan Indonesia, namun jangan meninggalkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.



Sangat menyenangkan bisa mengunjungi Dataran Tinggi Dieng dan berbagai macam keunikannya, dan tentunya karena ditemani si cantik "Nana" ini. Semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi para pembaca karena Dieng merupakan salah satu alternatif obyek wisata yang sangat recomended untuk dikunjungi.

Happy Traveling :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar